Jakarta, 4 November 2023 pertemuan bersama komunitas, pegiat, Lembaga, assosiasi, Museum swasta dan Museum pemerintah mengadakan seminar dan FGD untuk membahas museum untuk masa depan sebagai identitas Bangsa.Kepala BRIN Laksana Tri Handoko ujar nya harus terus melaksanakan pelestarian budaya dan eksplorasi terhadap warisan budaya yang di buka langsung bersama Indonesia Young Museum Profesional Forum 2023 di AuditoriumGd BJ Habiebie Jakarta.
Pemberian Cendramata Pemateri IYMPF 2023 dan Topi Bambu untuk Pemateri
Direktur Proyek IYMF, Karina Mintahir mengatakan bahwa dengan bertemu banyak mentor di permuseuman, dia berpikir hanya dia anak muda di permuseuman. Tapi, ternyata sangat banyak generasi muda yang ada melalui asosiasi maupun komunitas. “Kita memerlukan wadah untuk generasi muda di museum untuk dapat berdialog dan mengundang pemimpin muda museum, pegiat/enthusiast, kreatif, komunitas, dan pemangku kebijakan,” ujarnya.
Diharapkan melalui acara tersebut bisa memantik dan membakar semangat generasi muda sebagai tuan rumah dari kebudayaan negaranya. Perwakilan dari IHH, Nofa Farida Lestari mengatakan hal senada serta bersyukur atas seluruh dukungan lintas Kementerian/Lembaga, Asosiasi, Bisnis, dan Komunitas.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar