Workshop Heritage "Tenun Baduy dan Serat Alam " Bazar UMKM di Sarinah

 Even Bazar UMKM dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke 78 Kemerdekaan RI di Gedung Sarinah yang sudah terkenal ini dengan aneka khas produk kreatif ada semua di setiap lantai. Dalam rangka meningkatkan UMKM naik kelas serta komitmen dan dukungan Kementerian BUMN dalam pemberdayaan UMKM daerah hingga mendorong pertumbuhan ekonomi ujar Vice Presiden Coorporate Communication Pertamina Fadjar Djoko Santoso. 



Bazar UMKM terdiri dari Produk Fashion, Craft, F&B dan Beauty baik dari UMKM Pertamina dan UMKM Angkasa Pura II dilakukan secara bergiliran sejak 2023 Januari ujar  Staf Ahli Bidang Keuangan dan Pengembangan Produk Kementrian BUMN Loto Srinaita Ginting .

Dalam rangka meningkatkan ekonomi UMKM dan semarak Bazar ini Bambu Craft Foundation ( Topi Bambu Foundation) bersama Kang agush sebagai Mitra Binaan PT.Angkasa Pura II diberikan agenda untuk Workshop Kriya Tenun Baduy dan Serat Alam sehingga memberikan pengetahuan dan praktek langsung kepada Peserta dalam hal memanfaatkan Sumber Daya Lokal Serat Alam dan Tenun Baduy sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WWTB) dari Banten (11/08/2023) di Gedung  Sarinah Acara Bazar UMKM Untuk Indonesia dan menampilkan produk dengan Brand ALF DIN yang memikili ciri khas produk dari anyaman bambu serta komodifikasi dengan tenun dan ada juga Helm Bambu




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages